Postingan

Gambar
Doa Angelus (Doa Malaikat Tuhan)    Maria diberi kabar oleh malaikat Tuhan,  Bahwa ia akan mengandung dari Roh Kudus.  Salam Maria, penuh rahmat, Tuhan sertamu, terpujilah engkau di antara wanita, dan terpujilah buah tubuhmu, Yesus. Santa Maria, bunda Allah, doakanlah kami yang berdosa ini sekarang dan waktu kami mati. Amin.   Aku ini hamba Tuhan,  Terjadilah padaku menurut perkataan-Mu.  Salam Maria, penuh rahmat, Tuhan sertamu, terpujilah engkau di antara wanita, dan terpujilah buah tubuhmu, Yesus. Santa Maria, bunda Allah, doakanlah kami yang berdosa ini sekarang dan waktu kami mati. Amin.     Sabda sudah menjadi daging,  Dan tinggal diantara kita.  Salam Maria, penuh rahmat, Tuhan sertamu, terpujilah engkau di antara wanita, dan terpujilah buah tubuhmu, Yesus. Santa Maria, bunda Allah, doakanlah kami yang berdosa ini sekarang dan waktu kami mati. Amin.   ...

DOA NOVENA ST. MICHAEL MALAIKAT AGUNG

Gambar
Tanda Salib Dalam nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus. Amin.   Novena St. Michael Malaikat Agung Santo Michael Malaikat Agung, pemenang setia Allah dan umat-Nya, aku berpaling kepadamu dengan keyakinan dan memohon perantaraanmu yang kuat. Demi kasih Allah, yang membuat engkau begitu mulia dalam kasih karunia dan kemuliaan, dan demi kasih Bunda Yesus, Ratu para Malaikat, mohon dengarkanlah doaku.   Engkau mengetahui nilai jiwaku di mata Allah. Semoga tidak ada noda kejahatan yang menjelekkan keindahannya. Bantu aku menaklukkan roh jahat yang menggodaku. Aku ingin meniru kesetiaanmu kepada Allah dan Bunda Gereja yang Kudus dan kasihmu yang besar kepada Allah dan manusia. Dan karena engkau adalah utusan Allah untuk menjaga umat-Nya, aku percayakan kepadamu permohonan khusus ini:   ( sebutkan permohonan )   Santo Michael, karena engkau, merupakan kehendak Sang Pencipta, adalah perantara yang kuat bagi umat kristiani, aku memiliki keyakinan kuat dalam doa-doamu. Aku sunggu...

NOVENA MEDALI WASIAT

Gambar
  Tanda Salib   Dalam nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus. Amin.   Doa Novena Medali Wasiat Ya Santa Perawan Maria yang dikandung tanpa dosa, Bunda Tuhan kami Yesus dan Bunda kami, dengan mengandalkan perantaraanmu yang berdaya kuasa dan tak pernah sia-sia, sebagaimana begitu sering terbukti melalui Medali Wasiat, kami anak-anakmu yang terkasih dengan penuh kepercayaan memohon kepadamu untuk memperolehkan bagi kami rahmat dan pertolongan yang kami mohonkan dalam novena ini, asal bermanfaat bagi jiwa-jiwa kami yang fana, dan jiwa-jiwa yang kami doakan.   (Sebutkan permohonan....)   Engkau tahu, ya Maria, betapa sering jiwa kami menjadi sanctuarium Putramu yang benci akan dosa. Sebab itu, sudi perolehkanlah bagi kami kebencian mendalam akan dosa dan kerinduan akan kesucian hati yang akan mengikatkan kami kepada Tuhan semata sehingga setiap pikiran, perkataan dan perbuatan kami terarah demi kemuliaan-Nya yang terlebih lagi.   Perolehkanlah juga bagi kami semang...

NOVENA TAK PERNAH GAGAL

Gambar
Tanda Salib Dalam nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus. Amin. Syahadat para Rasul Aku percaya akan Allah, Bapa yang mahakuasa, Pencipta langit dan bumi; Dan akan Yesus Kristus, Putra-Nya yang tunggal, Tuhan kita, Yang dikandung dari Roh Kudus, Dilahirkan oleh Perawan Maria; Yang menderita sengsara Dalam pemerintahan Pontius Pilatus Disalibkan, wafat, dan dimakamkan; yang turun ke tempat penantian pada hari ketiga bangkit dari antara orang mati; yang naik ke surga, duduk disebelah kanan Allah Bapa yang mahakuasa; dari situ Ia akan datang mengadili orang yang hidup dan yang mati. Aku percaya akan Roh Kudus, Gereja katolik yang kudus, persekutuan para kudus, pengampunan dosa, kebangkitan badan, kehidupan kekal. Amin. Bapa Kami Bapa kami yang ada di surga, Dimuliakanlah nama-Mu. Datanglah kerajaan-Mu. Jadilah kehendak-Mu di atas bumi seperti di dalam surga. Berilah kami rezeki pada hari ini, dan ampunilah kesalahan kami, seperti kami pun mengampuni yang bersalah kepada kami. Dan janganlah ma...

NOVENA SANTO YUDAS TADEUS

Gambar
Tanda Salib Dalam nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus. Amin. Syahadat para Rasul Aku percaya akan Allah, Bapa yang mahakuasa, Pencipta langit dan bumi; Dan akan Yesus Kristus, Putra-Nya yang tunggal, Tuhan kita, Yang dikandung dari Roh Kudus, Dilahirkan oleh Perawan Maria; Yang menderita sengsara Dalam pemerintahan Pontius Pilatus Disalibkan, wafat, dan dimakamkan; yang turun ke tempat penantian pada hari ketiga bangkit dari antara orang mati; yang naik ke surga, duduk disebelah kanan Allah Bapa yang mahakuasa; dari situ Ia akan datang mengadili orang yang hidup dan yang mati. Aku percaya akan Roh Kudus, Gereja katolik yang kudus, persekutuan para kudus, pengampunan dosa, kebangkitan badan, kehidupan kekal. Amin. Bapa Kami Bapa kami yang ada di surga, Dimuliakanlah nama-Mu. Datanglah kerajaan-Mu. Jadilah kehendak-Mu di atas bumi seperti di dalam surga. Berilah kami rezeki pada hari ini, dan ampunilah kesalahan kami, seperti kami pun mengampuni yang bersalah kepada kami. Dan janganlah ma...

DOA KEPADA ST. YOSEF CUPERTINO UNTUK MENGHADAPI UJIAN

Gambar
Tanda Salib Dalam nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus. Amin. Doa  Mukjizat   Bersama Santo Yosef dari Cupertino Oh St. Yosef yang kudus dari Cupertino, yang suka menolong orang-orang yang membutuhkan bantuan, aku mohon bantuanmu untuk menghadapi ujian ( sebutkan nama ujiannya ) yang akan datang. Terlepas dari kerja keras dan niat baikku, aku sangat cemas bagaimana akan melewati ujian yang sulit ini. Ingatlah, St. Yosef, bahwa engkau juga mengalami kesulitan yang sama, tapi melalui kepatuhan dan perlindungan kuat dari Tuhan, engkau dapat melewatinya. Aku mohon bantuanmu saat ini. Tolong bantulah aku untuk percaya diri dalam menghadapi ujian ini. Bantulah agar aku bisa mengingat kembali semua jawaban yang sudah ku pelajari. Aku memohon doa darimu untuk permohonanku ini, dalam nama Yesus, dan juga dengan permohonan khusus kepada Maria dan Santo Fransiskus, Bapak Suci yang membimbingmu. O St. Yosef dari Curpetino, pelindung bagi mereka yang sedang mengikuti ujian, aku yakin bahwa h...

NOVENA KEPADA HATI KUDUS YESUS

Gambar
(novena penuh kuasa dalam keperluan yang mendesak, harus didoakan sembilan hari berturut-turut)   Keterangan: Dalam kasus-kasus serius, Novena dapat diadakan per jam, sebagai ganti Novena harian. Doa-doanya, kalau itu mungkin, diadakan berulang kali pada saat-saat yang sama selama sembilan jam berturut-turut.   Tanda Salib   Dalam nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus. Amin.   Novena Kanak-Kanak Yesus   Yesus, Engkau bersabda, “Mintalah maka kamu akan menerimanya, carilah maka kamu akan mendapatkan, ketuklah maka pintu akan dibukakan bagimu". Dengan perantaraan Bunda Maria, Bunda-Mu yang tersuci, aku mengetuk, aku mencari, aku memohon kabulkanlah doaku.   (sebutkanlah permohonan anda)   Yesus, Engkau bersabda, "Semua yang kau mohon atas nama-Ku Bapa akan mengabulkan-Nya”. Dengan perantaraan Bunda Maria, BundaMu yang tersuci, dengan rendah hati, dengan sangat aku memohon kepada Bapa-Mu d...